January 29, 2012

Move On


Nah! mungkin kali ini adalah sebuah artikel yang sangat membantu kamu.
Kali ini yang akan dibahas adalah tentang move on. Banyak dari kamu yang susah banget move on dari seseorang yang telah membekas dihati. Entah move on karena putus, move on karena emang gak bisa dapetin dia, atau move on karena terpaksa.
Apa itu move on?
"Move on adalah sebuah kata yang mudah di ucap, namun kadang sulit untuk di laksanakan, kecuali karena didukung orang terdekatmu."

Dan ada juga yang mendefinisikan: "Move on itu maksudnya kamu (hidup kamu) gak boleh berhenti di saat kamu putus sama cowok kamu, hidup kamu harus terus berlanjut, kalau memang jodoh sama mantan kamu, disaat yang saat yang akan datang kembali dengan dia, tapi kalau memang tidak berjodoh, dengan terus menjalani hidup, kamu bisa bertemu dengan orang lain yang mungkin lebih baik. Karena hidup ini harus selalu MOVE ON (bergerak maju)."

Banyak yang berpikir bahwa move on itu dengan cara menghindar dari orang yang membekas di hati tsb. Tapi bagaimana dengan move on yang efektif kalo tiap hari masih ketemu dan masih suka ngobrol ?

Demikian jawaban yang dari pertanyaan diatas yang dijawab oleh @KisUriel:
            “Sejujurnya, ini kasus yang sangat menarik ! Banyak sekali yang mengalami ini. Namun, saya akui sebelumnya,Memang agak sulit untuk move on kalo kamu masih berhubungan dengan orang yang membuat kamu terhambat. Sekuat-kuatnya kamu, semuak - muaknya kamu, kalo kamu terus melihat wajahnya dan mendengar suaranya, jelas kamu tidak bisa berkonsentrasi pada gerakan move on kamu. Kamu pasti akan terus terjangkar pada sosoknya, dan secara reflek, kamu akan terus mencari perhatiannya. Seperti yang sering saya  ungkapkan, “Sebisa mungkin, hindari berpacaran dengan orang yang satu lingkungan denganmu, misalkan sekantor, sepermainan, se-geng,se-komunitas,mungkin juga Sekelas !?! atau mungkin juga sekeluarga..LOL..Kenapa? karena tidak ada yang tahu kapan ajal hubungan datang, dan bila shit-happens pada kamu dan dia, hubungan kalian akan jadi destruktif untuk berbagai aspek.. Terutama pekerjaan. Alangkah lebih ringan beban kamu kelak bila mencari pasangan di luar komunitas kamu, percayalah..
            Oke,Karena sudah terjadi, saya akan membantu memberikan jalan keluarnya.
            Untuk semua orang yang mengalami hal yang serupa, pernahkah kalian mendengar istilah ‘Balas dendam positif ? ‘ Ya, sebuah tindakan move on dari hubungan yang telah kandas yang paling efektif yang pernah ada, dengan cara membalas dendam secara positif, Saya bisa bilang cara ini positif karena ini memanfaatkan keadaan kamu atau mantan (jika punya) kamu yang masih terikat lingkungan / pekerjaan dekat.
            First of all, kamu harus berkomitmen dulu untuk benar - benar move on.. Karena cara apapun, meskipun Sigmund Freud dan Don Juan Berkolaborasi merancangkannya untuk kamu TIDAK akan efektif kalo dari kamu sendiri belum sepenuhnya niat untuk memulai hidup baru. Kamu terlalu berharga untuk terhambat, karena itu besarkan hatimu untuk menerima kenyataan dan maafkan kesalahan - kesalahan kamu di masa lalu.
            Setelah kamu yakin, the next step is: Kamu harus membuka hati untuk menerima sekitar, yang maksudnya adalah kamu menerima ajakan hangout teman - teman, gebetan baru dan terbuka atas hal - hal baru. Saya tahu itu berat, Namun bila terlalu sulit buat kamu ya berpura - puralah dulu, yang penting kamu berhasil mendapatkan dan terbiasa akan sesuatu yang baru. Karena semua hal di dunia ini adalah masalah terbiasa atau tidaknya kamu.
            Dan bila kamu sudah mulai terbiasa dan perlahan - perlahan meraih kebahagiaan kamu. Di titik ini kamu sudah bisa happy tanpa harus ada dia , tanpa bergantung, tanpa meminta.. Sering - seringlah mengabdikan gambar diri kamu yang baru, diri kamu yang selalu tersenyum dan di kelilingi teman - teman kamu, bahkan kalau memungkinkan ‘calon’ yang baru dan yang pasti..tanpa mantan kamu.
            Lingkungan mu yang dekat dengan orang yang menghambatmu memungkinkan dia untuk melihat langsung perkembanganmu. Kalau kamu drop dan menjadi ‘ pengemis cinta ‘ , dia sudah pasti menang dan tidak akan menggubrismu selamanya, karena dia lebih bahagia dari kamu yang mengais - ais kesakitan, Bayangkan kalau kamu tidak drop dan malah bangkit menjadi seseorang yang bahagia.. Apa yang kira - kira dia rasakan ?
            Iri, Menyesal, Sakit hati.. Yah minimal menyesal, dan maksimalnya dia malah berbalik mengharapkanmu kembali. Dari sini , semua pilihan ada ditangan kamu. Inilah ‘Balas dendam positif’ yang saya sebutkan di atas . Terlihat mudah bukan caranya ? akan LEBIH mudah bila dilakukan, sobat.. Saya dan beberapa temen saya pun pernah mengatasi masalah ini dengan cara ini.. Karena kami percaya, bahwa KEBAHAGIAAN adalah senjata terbaik untuk balas dendam.”
            Saya yakin kali ini pertanyaan nya telah terjawab dengan baik. Jika ada kata - kata yang menyakitkan, maafkan saya. Bagaimanapun cara saya menyampaikan sesuatu, saya pernah mengalaminya dan berhasil karena saya beralasan dan rasional.. Kenyataan memang menyakitkan sobat, karena itu banyak orang menghindari kenyataan.Namun tidak untuk saya.”
           
Spread the Love,Glossy For Life!

No comments:

Post a Comment